Presiden Ajak Lima Gubernur Berkemah di Titik Nol IKN Nusantara

Namun dari seluruh gubernur yang hadir nanti, hanya lima gubernur se-Kalimantan saja yang diajak untuk menginap dan berkemah bersama presiden.
"Rencananya gubernur yang akan menginap berkemah bersama presiden hanya lima gubernur se-Kalimantan. Gubernur Kaltim, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah dan Kalimantan Utara," ungkap Isran.
Isran juga menjelaskan, dalam acara tersebut Presiden Joko Widodo akan memberikan arahan kepada seluruh gubernur Indonesia, sekaligus syukuran termasuk melakukan ritual adat istiadat untuk menyambut pembangunan IKN Nusantara.
"Selain itu ada ritual masing-masing gubernur membawa satu liter air yang berasal dari daerah masing-masing. Dimana air tersebut nantinya akan dimasukkan dalam satu wadah yang sudah dipersiapkan panitia," ujar Isran.(mcr14/jpnn)
Presiden Jokowi akan berkemah di titik nol IKN Nusantara bersama lima gubernur di Kalimantan. Simak penjelasannya
Redaktur : Friederich
Reporter : Arditya Abdul Aziz
- Prabowo: Danantara Akan jadi Salah Satu Pengelola Dana Kekayaan Negara Terbesar di Dunia
- Rocky Gerung Berikan Saran untuk Jokowi agar Gibran Punya Tempat Sendiri
- Benarkah Prabowo Melanjutkan Program Jokowi? Nih Jawabannya
- Jokowi Lakukan Pertemuan Terbatas dengan Sultan HB X di Klaten
- Jangan Kaget, Sebegini Total Duit yang Dikeluarkan Pemerintah untuk IKN
- Jokowi Masuk Daftar Pemimpin Terkorup Versi OCCRP, Guntur Romli Colek KPK-Kejagung