Presiden AS Roma Turun Tangan Selesaikan Konflik Totti dan Spaletti

jpnn.com - PERSETERUAN antara Francesco Totti dengan pelatihnya di AS Roma, Luciano Spalleti menjadi prahara besar bagi AS Roma. Bagaimana tidak dua orang tersebut sama-sama tokoh penting di Roma.
Tidak ingin perseteruan itu akan berlarut-larut dan berdampak pada klubnya, Presiden AS roma, James Pallota akan segera mengambil tindakan dengan segera menemui kedua toko yang berkonflik tersebut.
"Saya akan duduk bersama dengan Totti di satu meja. Saya akan berbicara dengannya, tetapi juga akan melibatkan orang lain. Ketika kita terakhir bertemu, pada bulan Desember, dia bilang ingin bertahan. Tapi kita akan evaluasi," ujar Pallotta kepada Football Italia.
"Ada rasa hormat kepada Totti dan dia bisa tetap bertahan bersama Roma sebagai pemain atau masuk jajaran direksi klub," tambahnya.(ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya