Presiden Bakal Hadiri Harganas, Pemprov Lampung Mulai Sterilisasi PKOR

Presiden Bakal Hadiri Harganas, Pemprov Lampung Mulai Sterilisasi PKOR
Ilustrasi. Foto: source

jpnn.com, BANDARLAMPUNG - Presiden Joko Widodo (Jokowi) direncanakan akan menghadiri peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) di Lampung, Sabtu (15/7) mendatang.

Rencana kehadiran presiden tersebut membuat Pemprov Lampung terus berbenah.

Salah satunya melakukan sterilisasi di kawasan Pusat Kegiatan Olahraga (PKOR) Wayhalim yang bakal menjadi pusat kegiatan peringatan Harganas.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Provinsi Lampung Jayadi mengaku selain untuk menyambut kedatangan Jokowi, penertiban para pedagang kaki lima di kawasan PKOR juga memang idealnya dilakukan.

’’Tidak mengenai kedatangan Pak Jokowi saja. Tetapi memang seyogianya ditertibkan,” ujar Jayadi seperti dilansri Radar Lampung (Jawa Pos Group) hari ini.

Menurutnya, kegiatan perdagangan di pelataran PKOR menyalahi aturan karena mengganggu keindahan dan malfungsi keolahragaan.

"Saya yakin kalau tertata rapi, masyarakat juga yang senang. Jadi, ya kita tertibkan," terangnya.

Jayadi mengaku sudah memberikan tenggat waktu kepada para pedagang sejak pembersihan awal selama bulan Ramadan lalu. Menurutnya, kurun waktu lebih dari satu bulan tersebut dirasa sudah cukup untuk memberikan kesempatan bagi para pedagang untuk berbenah.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) direncanakan akan menghadiri peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) di Lampung, Sabtu (15/7) mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News