Presiden Barcelona Identifikasi Satu Nama Sebagai Pengganti Ronald Koeman

jpnn.com, BARCELONA - Presiden Barcelona Joan Laporta dilaporkan tengah membidik pelatih Chelsea Thomas Tuchel sebagai suksesor Ronald Koeman.
Koeman masih akan memimpin Memphis Depay dan kolega saat laga kontra Atletico Madrid akhir pekan inil, tetapi masa depannya masih jauh dari kata aman.
Manajer River Plate Marcelo Gallardo, legenda klub Xavi Hernandez, hingga pelatih timnas Belgia Roberto Martinez juga termasuk kandidat kuat pengganti Koeman.
Namun menurut Mundo Deportivo, Laporta memandang Tuchel sebagai manajar paling ideal untuk menangani Gerard Pique cum suis.
Pelatih yang menggantikan Frank Lampard di Chelsea itu mampu mempersembahkan gelar Liga Champions di tahun pertamanya membesut The Blues.
Kontrak Tuchel di Chelsea sendiri bakal kedaluwarsa pada Juni 2024.
Barcelona harus mengambil langkap cepat agar mereka tidak terlalu dalam mengalami kehancuran.(sm/mcr15/jpnn)
Presiden Barcelona Joan Laporta dilaporkan tengah membidik salah satu pelatih kesohor untuk menangani Memphis Depay dan kolega.
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib
- Barcelona Melaju ke Semifinal Liga Champions, Begini Komentar Hansi Flick
- Liga Champions: Penantian Barcelona Selama 6 Tahun Berakhir
- Perempat Final Liga Champions: Barcelona dan PSG Jadi Korban, tetapi Selamat
- Liga Champions: Kemenangan Sia-Sia Borussia Dortmund dan Aston Villa
- Prediksi Susunan Pemain Borussia Dortmund Vs Barcelona
- Jebolan MilkLife Soccer Challenge Bakal Ikuti Turnamen Usia Muda Terbesar di Asia