Presiden Beri Lampu Hijau ISG di Dua Kota
Kamis, 06 Juni 2013 – 20:53 WIB

Presiden Beri Lampu Hijau ISG di Dua Kota
JAKARTA - Simpang siur soal tuan rumah Islamic Solidarity Games (ISG) 2013 segera berakhir. Menpora Roy Suryo menyatakan sudah mendapat lampu hijau dari presiden untuk menyelenggarakan event dua tahunan tersebut di dua kota.
Roy mengatakan, dirinya menghadap Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) Senin lalu (4/6). Menurut menteri asal Jogjakarta itu, SBY bersepakat ISG dilangsungkan di dua kota, Jakarta dan Riau. Jakarta akan mengambil peran lebih besar dengan menjadi host 60 persen hingga 70 persen pertandingan.
''Presiden menyetujui pelaksanaan ISG, termasuk pembukaan dan penutupan, di Jakarta. Untuk menghormati persiapan Riau, beberapa cabor (cabang olahraga, Red) dilombakan di sana,'' kata Roy seperti dilansir Jawa Pos edisi hari ini.
Lomba yang tetap diselenggarakan di Riau adalah cabor yang fasilitasnya sudah siap. Di antaranya, aquatik, senam, karate, dan tenis. Cabor yang lain seperti bulu tangkis, atletik, dan panahan bakal diselenggarakan di Jakarta.
JAKARTA - Simpang siur soal tuan rumah Islamic Solidarity Games (ISG) 2013 segera berakhir. Menpora Roy Suryo menyatakan sudah mendapat lampu hijau
BERITA TERKAIT
- 3 Pemain Kepercayaan STY yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia
- PSSI Umumkan Skuad Sementara Timnas Indonesia, Bagaimana Nasib Emil, Dean, dan Joey?