Presiden Buka Terminal Baru Bandara Mopah, Menhub Janjikan Pengembangan Berkelanjutan

Presiden Buka Terminal Baru Bandara Mopah, Menhub Janjikan Pengembangan Berkelanjutan
Presiden RI Joko Widodo disaksikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan pejabat lainnya saat meresmikan Terminal Baru Bandara Mopah di Kabupaten Merauke, Papua. Foto: dok Kemenhub

Bandara Mopah Merauke merupakan salah satu bandara yang disiapkan untuk mendukung kegiatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX dan Pekan Paralimpiade Nasional (PEPARNAS) XVI di Papua, selain Bandara Sentani di Jayapura dan Bandara Mozes Kilangin di Timika.

Kemenhub terus berupaya maksimal dalam membangun dan mengembangkan sarana dan prasarana transportasi di Papua, sejalan dengan implementasi Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 9 tahun 2020 tentang Percepatan Pembangunan Kesejahteraan di Provinsi Papua dan Papua Barat.

Turut hadir dalam acara peresmian Ketua DPR RI Puan Maharani, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Bupati Kabupaten Merauke Romanus Mbaraka. (ant/dil/jpnn)

 

Presiden RI Joko Widodo hari ini, Minggu (3/10) bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meresmikan Terminal Baru Bandara Mopah di Kabupaten Merauke


Redaktur & Reporter : Adil

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News