Presiden Didesak Keluarkan Perppu
Senin, 23 November 2009 – 16:45 WIB
Presiden Didesak Keluarkan Perppu
JAKARTA - Kendala aturan yang membuat aliran dana talangan Bank Century (BC) tak bisa dibuka ke publik, kembali mengundang reaksi. Politisi PDIP, Maruarar Sirait, bahkan meminta Presiden SBY mengeluarkan Perppu. Maruarar lalu menegaskan, hak angket Century yang akan diparipurnakan pada 1 Desember mendatang, akan makin mengkristal dengan adanya laporan hasil audit BPK tersebut. Alasannya, semua telah menjadi jelas, pelanggaran seperti apa yang dilakukan.
"Kami sudah minta presiden mengeluarkan Perppu sejak dulu. Tapi tidak direspon. Justru menjelang penyerahan hasil audit, baru presiden berkomentar mau transparan dan buka-bukaan," kata anggota Komisi XI DPR ini.
Baca Juga:
Karena itu katanya, kalau memang Presiden SBY serius hendak buka-bukaan dan membuat masalah ini jadi terang-benderang, harusnya segera mengeluarkan Perppu, agar masalah ini bisa terbongkar. Biar aparat yang menentukan, siapa yang salah dan siapa saja yang terlibat dalam kasus ini.
Baca Juga:
JAKARTA - Kendala aturan yang membuat aliran dana talangan Bank Century (BC) tak bisa dibuka ke publik, kembali mengundang reaksi. Politisi PDIP,
BERITA TERKAIT
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang