Presiden Diimbau Lepas Jabatan di Parpol
Kamis, 19 Januari 2012 – 19:45 WIB

Presiden Diimbau Lepas Jabatan di Parpol
JAKARTA--Mantan Panglima TNI, Wiranto mengimbau kepada para pejabat negara, termasuk presiden, agar melepaskan jabatannya di partai politik (Parpol). Menurutnya, pejabat pemerintahan yang juga memiliki jabatan di dalam suatu parpol dapat dipastikan tidak akan fokus menangani permasalahan negara. "Kalau pejabat pemerintah juga memegang jabatan di parpol, akhirnya memiliki misi ganda. Jadi mereka menjalankan mandat rakyat dan mandat partai. Maka tak heran jika banyak yang KKN," tukasnya.
"Pemerintah yang sudah mendapatkan mandat dari rakyat, seharusnya fokus menjalankan misi-misi dari rakyat. Saat ini banyak pejabat pemerintah yang menyambi urusan lain. Misalnya, mengurusi parpol. Presidennya saja jadi pembina parpol. Harusnya pejabat yang benar, lepas semua jabatannya di parpol," ungkap Wiranto saat diskusi di Kantor PP Muhammadiyah, Jakarta, Kamis (19/1).
Dengan sikap pejabat pemerintah yang demikian, lanjut Wiranto, menunjukkan langkah-langkah yang justru mengkhianati rakyat. Namun, hal tersebut kerap tak disadari oleh pejabat pemerintahan dan pimpinan negara yang bersangkutan.
Baca Juga:
JAKARTA--Mantan Panglima TNI, Wiranto mengimbau kepada para pejabat negara, termasuk presiden, agar melepaskan jabatannya di partai politik
BERITA TERKAIT
- KPK Geledah Rumah Mewah Milik Ridwan Kamil di Bandung
- Hasto Siap Hadapi Sidang, Tambah Penasihat Hukum dari Profesional dan Aktivis HAM
- Prabowo Janjikan THR Karyawan Swasta, BUMD, dan BUMN Cair Paling Lambat di Tanggal Ini
- Padi Siap Panen Terendam Banjir di Grobogan, Wamentan Langsung Lakukan Hal Ini
- Minta Riza Chalid Kooperatif dengan Kejagung, Sahroni: Biar Terang Benderang!
- Seusai Membongkar Hibisc Fantasy Puncak, Dedi Mulyadi Bakal Audit Seluruh BUMD Jabar