Presiden Duterte Merasa Terhormat Menjamu Jokowi
jpnn.com, MANILA - Presiden Filipina Rodrigo Duterte merasa terhormat menjamu Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang melakukan kunjungan kenegaraan ke Manila, Jumat (28/4). Apalagi, hubungan diplomatik kedua negara bertetangga sudah memasuki usia 70 tahun.
“Saya merasa terhormat menyambut Presiden Republik Indonesia, salah satu negara terdekat Filipina. Dalam rangka menyambut 70 tahun hubungan resmi diplomatik antar kedua negara, kita telah memperkuat kerja sama di berbagai sektor. Hubungan kedua negara saat ini dalam posisi terkuat dari sebelumnya,” ujar Duterte.
Pernyataan itu diungkapkan Duterte dalam konferensi pers bersama usai menjamu Jokowi di Istana Malacanang. Dalam kesempatan tersebut, dia juga menyampaikan terima kasih kepada Jokowi dan pemerintah Indonesia yang terus membantu proses perdamaian di Mindanao, Filipina Selatan.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi atas dukungan dan komitmen Indonesia dalam proses perdamaian di Filipina Selatan, kami berharap perdamaian di Mindanao dapat menjadi kenyataan,” ujarnya.
Dalam kunjungan kenegaraan ke Filipina, Presiden Jokowi didampingi Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan Wiranto, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Kepala BKPM Thomas Lembong, Kepala BIN Budi Gunawan dan Duta Besar Indonesia untuk Filipina Johny J. Lumintang.(fat/jpnn)
Presiden Filipina Rodrigo Duterte merasa terhormat menjamu Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang melakukan kunjungan kenegaraan ke Manila, Jumat (28/4).
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Alasan Bojan Hodak Tidak Beri Izin Kevin Mendoza Bela Filipina di Piala AFF 2024
- Setelah Mengalahkan Timnas Indonesia, Bintang Filipina Dilepas Madura United
- Albert Capellas Tegaskan Filipina Layak ke Semifinal ASEAN Cup 2024
- Piala AFF 2024: Begini Rencana Filipina saat Jumpa Timnas Indonesia
- Piala AFF 2024: Kelemahan Timnas Filipina Dibongkar Pemain Sendiri
- Head to Head Timnas Indonesia vs Filipina: Garuda Dominan, tetapi