Presiden Filipina Kunjungan Perdana ke Indonesia
Senin, 07 Maret 2011 – 19:33 WIB

Presiden Filipina Kunjungan Perdana ke Indonesia
JAKARTA - Presiden Filipina Benigno Aquino II, dijadwalkan malam ini akan tiba di Indonesia. Kedatangannya kali ini merupakan awal dari rangkaian kunjungan kerja pertamanya ke Indonesia, sejak dilantik menjadi presiden. Direncanakan, kepala negara tetangga tersebut akan berada di Indonesia sepanjang tanggal 7 hingga 9 Maret mendatang.
"Malam ini Presiden Filipina akan tiba di tanah air. Ini adalah kunjungan pertama Presiden Filipina Aquino ke Indonesia," kata Menteri Luar Negeri (Menlu) Marty Natalegawa, kepada wartawan di Istana Negara, Jakarta (7/3).
Baca Juga:
Disebutkan, agenda padat pun telah disiapkan untuk pertemuan antara Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Presiden yang akrab disapa Noynoy tersebut. Antara lain rencananya, Selasa (8/3), Presiden Aquino dengan didampingi Presiden SBY, akan memulai kegiatan di Taman Makam Pahlawan (Kalibata).
"Kemudian akan diterima Bapak Presiden, dilanjutkan (dengan) pertemuan bilateral. Di antaranya (untuk) membahas upaya-upaya peningkatan hubungan bilateral, upaya kerjasama dalam kerangka ASEAN, dan juga (dalam) kerangka global," papar Marty, yang siang ini juga telah lebih dulu menerima dan berdialog dengan Menlu Filipina di kantornya.
JAKARTA - Presiden Filipina Benigno Aquino II, dijadwalkan malam ini akan tiba di Indonesia. Kedatangannya kali ini merupakan awal dari rangkaian
BERITA TERKAIT
- Donald Trump Pundung, Amerika Setop Bantuan Militer untuk Ukraina
- Lagi-Lagi, Mantan PM Malaysia Tersandung Kasus Korupsi
- Trump & Zelenskyy Bertengkar, Prancis: Persatuan Barat Telah Hancur
- Waka MPR Hidayat Nur Wahid Kecam Israel yang Larang Bantuan Kemanusiaan Masuk ke Gaza
- AS Anggap Tindakan Zelenskyy Mengacaukan Upaya Penyelesaian Konflik
- Berdebat Sengit dengan Trump, Zelenskyy Tinggalkan Gedung Putih Lebih Awal