Presiden Gelar Pertemuan dengan PM India
jpnn.com - JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono menggelar pertemuan dengan Perdana Menteri India Manmohan Singh di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat, (11/10). Ini adalah lawatan kedua PM Singh ke Indonesia. Sebelumnya ia datang ke Indonesia pada tahun 2011 dalam rangka menghadiri KTT ASEAN di Bali.
"Dalam kesempatan pertemuan bilateral Presiden Yudhoyono dengan PM Singh akan dibahas upaya bersama untuk meningkatkan kerjasama bilateral. Selain itu, akan dibahas pula isu-isu di kawasan yang menjadi perhatian bersama," ujar Staf Khusus Presiden Bidang Hubungan Internasional Teuku Faizasyah di Istana Merdeka, Jakarta.
Isu-isu yang akan dibahas meliputi upaya bersama dalam meningkatkan kerjasama bilateral di bidang ekonomi, pertahanan dan keamanan, serta sektor energi. Bidang-bidang ini merupakan bagian penting dari kerjasama bilateral dalam kerangka kemitraan strategis.
Melalui kunjungan PM Singh ke Indonesia tersebut, diharapkan hubungan Indonesia dengan India akan semakin meningkat.
"Termasuk dalam merealisasikan berbagai skema kerjasama di bawah kemitraan strategis untuk kemajuan dua negara," tandas Faizasyah. (flo/jpnn)
JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono menggelar pertemuan dengan Perdana Menteri India Manmohan Singh di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengukuhan Kepengurusan KWP 2024-2026, Ariawan: Saatnya Bersinergi dan Berkolaborasi
- KPK Dalami Keterlibatan David Glen di Kasus TPPU Abdul Gani Kasuba
- Jaksa Agung ST Burhanuddin Soal Jaksa yang Terlibat Judol Hanya Iseng-Iseng, Astaga!
- Pordasi Era Kepemimpinan Aryo Djojohadikusumo Siap Kirim Atlet ke Olimpiade LA 2028
- Menteri Hukum Lantik Widodo Jadi Dirjen AHU, Tekankan Supremasi Hukum yang Transparan
- Mendes Yandri dan Mensos Gus Ipul Teken MoU, Siap Berkolaborasi Entaskan Kemiskinan