Presiden Hadiri Festival Lovely December Tana Toraja
jpnn.com, TANA TORAJA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara Lovely December 2018 yang tahun ini diadakan di Kabupaten Tana Toraja, Provinsi Sulawesi Selatan.
Agenda tersebut merupakan festival tahunan yang menggabungkan kekuatan seni budaya Tana Toraja dengan berbagai atraksi seni, kuliner, dan turisme yang termasuk ke dalam daftar "100 Wonderful Event Indonesia 2018" Kementerian Pariwisata.
"Sebetulnya saya sudah lama ingin ke Tana Toraja ini. Tetapi baru terlaksana hari ini. Saya senang sekali bisa berhadapan langsung dengan seluruh rakyat di Tana Toraja," ujar Presiden dalam sambutannya di Bundaran Kolam Makale, Kecamatan Makale, Minggu (23/12).
Kepala Negara yang hadir dengan mengenakan pakaian adat Tana Toraja berwarna putih lengkap dengan penutup kepala khas passapu disambut hangat masyarakat Tana Toraja yang memadati area festival.
Momentum itu dimanfaatkan Jokowi untuk mengajak seluruh pihak terus merawat persatuan dan kerukunan.
Indonesia sebagai negara majemuk dianugerahi dengan kekayaan budaya dan keragaman yang menjadi aset terbesar bangsa yang harus selalu dijaga.
Mantan wali kota Solo itu juga menyampaikan ucapan selamat Natal bagi umat Kristiani di seluruh Indonesia. Dia berharap agar Natal tahun ini membawa kedamaian bagi yang merayakan.
Dukungan untuk Turisme di Tana Toraja
Wisata Tana Toraja merupakan salah satu objek wisata Indonesia yang terkenal dengan kekayaan budayanya.
- Jokowi Teken Pengesahan UU Kementerian Negara, Ini Perubahannya
- Jokowi Resmikan 24 Ruas Jalan dan Jembatan di Aceh, Begini Harapannya
- Soal Wacana Aksi 20 Oktober, Pengamat: Masyarakat Sebaiknya Bisa Menghargai Karya Jokowi
- Jokowi Bakal Meresmikan Istana Negara di IKN
- Dirjen IKP Sebut Hasil Survei Tingkat Kepuasan Publik Terhadap Kinerja Jokowi Masih Tinggi
- Jokowi Beri Penghargaan untuk Pengabdian KRI Nanggala-402 yang Tenggelam 2021 Lalu