Presiden Jokowi Berdukacita untuk Korban KM Sinar Bangun
jpnn.com, BOGOR - Presiden Joko Widodo menyampaikan rasa dukacita yang mendalam atas musibah tenggelamnya KM Sinar Bangun di perairan Danau Toba. Presiden yang beken disapa dengan panggilan Jokowi itu menyampaikan dukacitanya saat jumpa pers di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Rabu (20/6) malam.
"Atas nama pribadi dan seluruh masyarakat Indonesia, seluruh rakyat Indonesia kita menyampikan dukacita yang mendalam atas korban yang meninggal dunia dalam musibah tersebut," kata Jokowi.
Mantan gubernur DKI itu mengaku telah menerima laporan tentang insiden KM Sinar Bangun dari Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Kepala Basarnas Muhammad Syaugi. Selanjutnya, Jokowi menginstruksikan Basarnas, TNI, Polri dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) untuk secepat mungkin menemukan dan menyelamatkan para korban yang masih belum ditemukan.
"Musibah ini merupakan pelajaran bagi kita semuanya untuk selalu hati-hati dan waspada," kata Presiden Ketujuh RI itu.(fat/jpnn)
Presiden Jokowi telah menginstruksikan Basarnas, TNI, Polri dan BNPB untuk secepat mungkin menemukan dan menyelamatkan para korban yang masih hilang.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo dan Jokowi Bertemu di Surakarta, Lalu Makan ke Angkringan
- Akbar Yanuar
- Mengintip Spesifikasi Mobil Maung Garuda yang Ditumpangi Prabowo dan Jokowi, Sangar
- Presiden Prabowo Bawa Bobby Tinggal di Istana Negara, Lihat Tuh
- Jokowi Resmi Lengser, Prabowo Kini Menjabat Presiden RI
- Menpora Sebut Dunia Olahraga Nasional Mengalami Kemajuan di Pemerintahan Jokowi