Presiden Jokowi Buka Muktamar NU, Lalu Sampaikan Pesan Ini
Rabu, 22 Desember 2021 – 11:45 WIB
Jokowi juga mengapresiasi penerapan prokes yang ketat dengan pendampingan dari Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 dalam penyelenggaraan Muktamar Ke-34 NU ini. Dia berharap para peserta dapat kembali dengan sehat.
“Saya mengapresiasi protokol kesehatan didampingi satgas. Insyaallah kita kembali ke daerah masing-masing dalam keadaan sehat,” ujarnya.
Selain itu, Jokowi tak lupa berterima kasih kepada NU yang terus mengawal kebangsaan, toleransi, kemajemukan, Pancasila, UUD 1945, kebhinnekaan, dan NKRI.
“Dan kita harapkan dengan itu, kita terus bisa menjaga dan merawat bangsa dan negara yang kita cintai,” kata Jokowi. (tan/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Presiden Jokowi resmi membuka Muktamar Ke-34 Nahdlatul Ulama. Dia juga menyampaikan pesan kepada organisasi Islam terbesar di Indonesia itu.
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Fathan Sinaga
BERITA TERKAIT
- Kunjungi Jokowi di Solo, Zulhas Minta Perlindungan Politik?
- Bohemian Blangkon
- Percaya Diri Didukung Jokowi, Ridwan Kamil Yakin Bakal Menang
- Ridwan Kamil Ungkap Dapat Semangat dari Prabowo dan Jokowi Sebelum Kampanye Akbar
- Jokowi Siap Turun Gunung demi Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Tunggu Tangggal Mainnya
- Pimpinan BAZNAS Ajak Umat Muslim Perkuat Dukungan kepada Palestina