Presiden Jokowi Kembali Bicara Sosok Calon Pemimpin Berambut Putih, Sebut Nama Prabowo
jpnn.com - SURABAYA - Presiden Joko Widodo kembali berbicara soal pandangannya terkait kriteria calon pemimpin yang memikirkan rakyat.
Dia sebelumnya menyatakan kriteria calon pemimpin yang memikirkan rakyat yaitu sosok yang memiliki kerutan di wajah dan berambut putih.
Presiden kali ini menyebut nama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Menurut Presiden Jokowi, Ketua Umum DPP Partai Gerindra itu memiliki rambut putih dan kerutan di wajah.
"Tadi saya sudah sampaikan, sudah saya cek ke Pak Prabowo."
"Apakah beliau (Prabowo) memiliki kerutan di wajah? Ternyata punya, kerutan wajahnya ada," ujar Jokowi di Surabaya, Jawa Timur, Selasa (29/11).
Presiden menyatakan pandangannya di sela-sela peresmian Asrama Mahasiswa Nusantara di Surabaya, Jawa Timur.
Peresmian tersebut dihadiri sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju, termasuk Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Presiden Joko Widodo kembali berbicara soal sosok calon pemimpin berambut putih, sebut nama Prabowo.
- Beredar Surat Instruksi Prabowo untuk Pilih Ridwan Kamil, Ini Penjelasannya
- Prabowo Bertemu MBZ, Targetkan Investasi Dagang Rp 158 Triliun
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- Prabowo Yakin Andra Soni Akan Membawa Banten Lebih Baik
- Gandeng BRIN, Mendes Yandri Yakin Sukses Majukan Desa hingga Tingkatkan GDP Indonesia