Presiden Jokowi: Pertandingan Bulan Ini, 70 sampai 80 Klub

jpnn.com - JAKARTA – Presiden Joko Widodo memastikan, setelah perhelatan Piala Bhayangkara, akan digelar kompetisi sepak bola yang memiliki durasi cukup panjang.
Jumlah klub sepak bola yang akan mengikuti liga yang akan dihelat pemerintah ini juga lebih banyak.
Jokowi menyebut, pertandingan itu akan mengikutsertakan sebanyak 80 klub sepak bola di Indonesia.
"Ada nanti, pertengahan bulan ini, akan melibatkan 70 sampai 80 klub," kata Jokowi usai usai pertandingan final Piala Bhayangkara 2016 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Minggu (3/4) malam.
Presiden tadi malam telah membuka dan menyaksikan laga final antara Persib dan Arema Cronus. Di laga pamungkas itu, Arema Cronus berhasil menjadi pemenang.
Namun pertandingan ini tidak sepenuhnya ditonton oleh orang nomor satu di Indonesia itu, karena dia harus kembali ke Bogor. (elf/JPG/sam/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah