Presiden Jokowi Puji Muhammadiyah, Pak Haedar Mengapresiasi Pemerintah

Indonesia pun dipercaya memegang kepresidenan G20 serta menjadi tuan rumah konferensi tingkat tinggi (KTT) negara-negara dengan perekonomian besar itu.
Jokowi menyebut Indonesia merupakan negara berkembang pertama yang mendapatkan kepercayaan dan kehormatan besar tersebut.
"Pengakuan yang membuktikan bahwa kita mampu dan bisa," ujar Jokowi.
Oleh karena itu, Presiden Jokowi mengajak Muhammadiyah turut serta mengoptimalkan kepercayaan kepada Indonesia sebagai pemegang kepresidenan G20 untuk berkontribusi bagi kemakmuran dunia yang lebih merata, adil, dan inklusif, serta tangguh terhadap krisis dan perubahan iklim.
"Kita juga harus terus-menerus berkontribusi bagi dunia yang lebih damai, yang lebih toleran," ucap Jokowi.
Mantan wali kota Surakarta itu juga mengatakan Indonesia yang memiliki Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika merupakan negara dengan populasi muslim terbesar di dunia.
Menurutnya, Indonesia bisa menjadi rujukan bagi kalangan internasional untuk menciptakan dunia yang lebih damai dan toleran.
Jokowi pun menganggap Islam berkemajuan dan wasathiyah atau moderat yang diperjuangkan Persyarikatan Muhammadiyah bukan hanya penting bagi Indonesia, tetapi juga relevan bagi dunia.
Presiden Jokowi membeber kiprah dan kontribusi Muhammadiyah dalam penanganan pandemi Covid-19.
- Simak Penilaian Gibran tentang Didit Prabowo, Begini
- Lihat yang Dilakukan Gibran saat Mudik ke Solo, Paten!
- Muhammadiyah Kritik Tren Kartu Lebaran Tanpa Ucapan Mohon Maaf Lahir Batin
- Pak Luhut Sudah ke Rumah Jokowi di Hari Pertama, Ada Kompol Syarif
- Makna Idulfitri 1446 Hijriah: Momen Kebersamaan, dan Berbagi
- Muhammadiyah Jakarta Minta Izin kepada Pramono Terkait Pembangunan Universitas