Presiden Jokowi Terima Timnas Indonesia U-22 di Istana Merdeka Besok
jpnn.com, JAKARTA - Menpora Imam Nahrawi menyambut langsung kedatangan juara AFF U-22 2019, Timnas Indonesia U-22 di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Rabu (27/2) malam.
Dalam sambutannya, dia memastikan bahwa sepak bola Indonesia telah mengalami peningkatan.
"Gelar ini pertanda bahwa sepak bola indonesia sudah betul-betul bangkit dan memberikan sejarah yang luar biasa bagi semuanya," ujar Imam.
Imam juga memastikan, telah menyiapkan bus terbuka yang akan digunakan pemain untuk arak-arakan. Namun, tidak malam ini, tapi dilakukan pada Kamis (28/2) pagi.
Rute arak-arakan sendiri, kata Imam, akan dilakukan dari Hotel Sultan, tempat Timnas Indonesia menginap, kemudian lanjut mengitari kawasan GBK, melewati kantor Kemenpora, ke arah jalan Sudirman, lanjut ke Jalan MH Thamrin, dan finis di istana negara.
"Arak-arakan berakhir di istana untuk diterima bapak Presiden Joko Widodo," tegas Imam.
Saat ini, para pemain sudah perlahan masuk ke bus untuk membawa mereka ke hotel, tempat pemain menginap. Di hotel sendiri saat ini sudah disiapkan ruangan untuk menyambut pemain. (dkk/jpnn)
Menpora Imam Nahrawi menyambut langsung kedatangan juara AFF U-22 2019, Timnas Indonesia U-22 di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Rabu (27/2) malam.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Buka Mandiri Media Cup 2024, Indra Sjafri Beri Coaching Clinic ke Pemain & Pelatih Muda
- Rekor Spesial Indra Sjafri Seusai Membawa Jens Raven cs ke Piala Asia U-20 2025
- Persiapan Hadapi Piala Asia U-20 2025, Timnas U-20 Indonesia akan Berlatih di IKN
- Selangkah Lagi Timnas U-20 ke Piala Asia, Indra Sjafri Tak Mau Jens Raven cs Jemawa
- Begini Kalimat Indra Sjafri di Ruang Ganti, Indonesia Langsung Pesta Gol di Babak II
- Timnas Indonesia vs Maladewa U-20: Peta Kekuatan & Peringkat FIFA, Jauh