Presiden Lagi Pidato, Anggota Demokrat Acungkan Jempol
Pemilik Trump Tower itu juga mengutuk pembunuhan bermotif rasial yang terjadi pada teknisi berdarah India Srinivas Kuchibhotla.
Sama dengan janjinya dalam pidato setelah dilantik sebagai president of the United States (POTUS), Trump menyatakan akan menghidupkan lagi industri-industri yang kini tengah sekarat.
Para veteran akan mendapatkan perawatan yang dibutuhkan dan militer akan memiliki alat-alat baru.
Selain itu, jalan, jembatan, terowongan, bandara, dan rel kereta api akan diperbarui.
Trump mengajukan anggaran USD 1 triliun atau setara dengan Rp 13.362,8 triliun.
Pembiayaan pembangunan tersebut berasal dari negara maupun swasta.
"Amerika telah menghabiskan sekitar USD 6 triliun di Timur Tengah, ketika infrastruktur di dalam negeri hancur. Dengan USD 6 triliun tersebut, kita bisa membangun kembali negara kita, dua kali," ujarnya sebelum meminta anggaran pembangunan itu.
Kritik terhadap pemerintahan Obama juga muncul dalam pidatonya.
Presiden Amerika Serikat Donald Trump tampil hampir tanpa cela dalam pidato pertamanya di Kongres Selasa (28/2).
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Pemerintahan Sederhana
- Dunia Hari ini: Trump Bertemu Biden untuk Mempersiapkan Transisi Kekuasaan
- Donald Trump Menang di Pilpres AS, Produsen Mobil Dunia Deg-degan
- Keluarga Donald Trump Berminat untuk Berinvestasi di Indonesia