Presiden Lantik Sutarman Sore Ini
Selasa Depan Sertijab di Mako Brimob

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan melantik Komisaris Jenderal Sutarman sebagai Kepala Kepolisian RI mengganti Jenderal Timur Pradopo, Jumat (25/10).
"Kami sudah terima undangan untuk hadir. Rencananya pukul 15.00 Presiden akan melantik Komjen Sutarman sebagai Kapolri," kata Kadiv Humas Polri Irjen Ronny F. Sompie, Jumat (25/10).
Ia menambahkan, setelah pelantikan sore ini, nanti pada Senin 28 Oktober 2013, panitia yang dipimpin Wakalolri dan Irwasum sudah menyiapkan rencana acara penyerah memo serah terima jabatan dari Kapolri lama ke Kapolri baru di Rupatama Mabes Polri.
Esoknya, Selasa (29/10), akan digelar upacara serah terima jabatan Kapolri lama ke Kapolri baru. "Rencananya Selasa di Koorps Brimob (Kelapa Dua, Depok)," ungkapnya. (boy/jpnn)
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan melantik Komisaris Jenderal Sutarman sebagai Kepala Kepolisian RI mengganti Jenderal Timur
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menjelang HUT ke-25, BMI Gelar Pelatihan Cukil Lino untuk Penyandang Disabilitas dan Pemuda Kreatif
- Pengangkatan CPNS & PPPK 2024 Ditunda, Gubernur: Saya Dilantik juga Diundur-undur
- Terungkap Alasan Sebenarnya Pengangkatan PPPK 2024 Ditunda, Oalah
- Dapur BGN Tetap Aktif Beroperasi Menyiapkan MBG di Tengah Banjir Bekasi
- Korban Salah Tangkap Difitnah & Dipukuli, Disuruh Berdamai dengan Polisi Tanpa Ganti Rugi
- Menteri Agama: Masjid PIK Miniatur Indonesia