Presiden Minta Kasad Baru Transparan Soal Pengadaan Alutsista
Senin, 20 Mei 2013 – 18:03 WIB

Presiden Minta Kasad Baru Transparan Soal Pengadaan Alutsista
TNI juga diharapkan tetap menjadi tentara profesional. Dalam hal ini, Presiden berpesan performa TNI disempurnakan, baik dalam penyusunan kekuatan dan kemampuan termasuk didalamnya adalah modernisasi alutsista.
"Juga dibahas masalah kesejahteraan prajurit dan keluarganya, seiring dengan apa yang menjadi upaya pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan prajurit dan keluarganya yaitu dengan gaji yang selalu mengikuti perkembangan ekonomi. Yang kedua adalah perumahan, pendidikan dan pembangunan markas-markas TNI di daerah," papar adik ipar Presiden itu.
Presiden juga menyatakan kekuatan TNI itu adalah adanya kedekatan atau bersama-sama rakyat. Oleh sebab itu, ia berpesan melalui Kasad baru agar melanjutkan apa yang sudah dikerjakan saat ini, karena tanpa bantuan rakyat TNI pun tak mungkin menjadi kuat.
Dalam mengemban tugas barunya Moeldoko juga diminta menjaga kekompakan internal TNI AD, TNI dengan rakyat dan TNI dengan jajaran lainnya. Terutama juga menjaga hubungan baik dengan kepolisian agar dapat bekerja samaa menjaga keamanan negara.
JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono telah memilih Letjen Moeldoko sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) yang baru menggantikan Jenderal
BERITA TERKAIT
- Hujan Petir Diperkirakan Melanda Sejumlah Wilayah Ini, Waspada!
- Isu Ijazah Palsu Jokowi Kembali Ramai, UGM Klaim Sudah Komunikasi dengan Polri
- Prabowo Sebut Petani Harus Bisa Punya Rumah dan Mobil
- Sempat Geger Soal Surat Panggilan, Sidang Gugatan Terhadap Budiharjo Digelar di PN Jambi
- Kementan Cetak Petani Muda, Indonesia Jadi Role Model Global
- Kemenkes & Takeda Edukasi Pentingnya Pencegahan Dengue, Jangan Tunggu Wabah Datang