Presiden Minta Media tak Tebang Pilih Beritakan Capres
Selasa, 15 Januari 2013 – 14:48 WIB
JAKARTA - Tahun 2013 dianggap menjadi tahun pertarungan politik menjelang Pemilu dan Pilpres 2014. Menanggapi hal itu, Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan tahun ini menjadi waktu yang tepat bagi para calon presiden untuk memperkenalkan diri kepada masyarakat. "Jangan terlalu tebang pilih, berikan ruang untuk perkenalkan yang lain juga," sambung Presiden.
"Saya baca ada 36 capres. Bagus, yang penting masing-masing harus perkenalkan dirinya. Rakyat juga tahu siapa yang dipilih. Jangan seperti pilih kucing dalam karung. Lihat integritas, kapasitas, dan track record juga," ujar Presiden SBY di Jakarta, Selasa (15/1).
Baca Juga:
Dalam hal ini, Presiden mengingatkan agar media massa tidak tebang pilih memperkenalkan calon presiden yang akan bertarung di Pilpres 2014. Menurutnya, melalui pemilihan langsung, masyarakat sangat membutuhkan akses informasi yang cukup untuk mengenal setiap capres. Presiden meyakini persaingan politik akan lebih keras dibanding Pemilu tahun 2004 dan tahun 2009.
Baca Juga:
JAKARTA - Tahun 2013 dianggap menjadi tahun pertarungan politik menjelang Pemilu dan Pilpres 2014. Menanggapi hal itu, Presiden RI Susilo Bambang
BERITA TERKAIT
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad