Presiden Pidato Kenegaraan dan Sampaikan Nota Keuangan RAPBN 2014
jpnn.com - JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada Jumat (16/8) menghadiri sidang bersama DPR dan DPD di Gedung DPR-DPD RI. Pada pagi hari, pukul 09.00 WIB, Presiden SBY akan menyampaikan pidato kenegaraan dalam rangka HUT RI ke-68, sementara pada pukul 14.00 – 16.00 WIB, Presiden akan menyampaikan pidato pengantar Nota Keuangan RAPBN 2014.
Sidang bersama DPR-DPD itu sekaligus akan menandai dimulainya masa sidang I DPR, sebagaimana disepakati rapat konsultasi antara pimpinan DPR dengan pimpinan fraksi-fraksi DPR pada 8 Juli lalu.
Rapat juga akan membicarakan soal penyusunan nama-nama anggota fraksi dalam alat kelengkapan seperti BURT (Badan Urusan Rumah Tangga), BKSAP (Badan Kerjasama Antar Parlemen), Badan Anggaran, Badan Legislasi, Badan Kehormatan, serta Badan Akuntabilitas dan Keuangan Negara.
Sidang bersama DPR RI ini juga dihadiri jajaran Menteri Kabinet Indonesiaa Bersatu II. (flo/jpnn)
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada Jumat (16/8) menghadiri sidang bersama DPR dan DPD di Gedung DPR-DPD RI. Pada pagi hari, pukul
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Menhut Raja Juli Antoni Gandeng PGI, Kolaborasi Kelola dan Jaga Hutan Indonesia
- Penebangan Pohon di Menteng Diduga Tanpa Izin Dinas Pertamanan
- Tanoto Foundation & Bappenas Berkolaborasi Meningkatkan Kompetensi Pegawai Pemda
- Bea Cukai & Polda Sumut Temukan 30 Kg Sabu-sabu di Sampan Nelayan, Begini Kronologinya
- Mantan Menkominfo Budi Arie Adukan Tempo ke Dewan Pers