Presiden PKS Calon Presiden RI
Senin, 03 September 2012 – 17:30 WIB

Presiden PKS Calon Presiden RI
JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengindikasikan bakal mengusung presidennya, Luthfi Hasan Ishaaq sebagai calon presiden pada pemilu 2014. Alasan pencalonan, Luthfi adalah kader terbaik yang dimiliki PKS saat ini.
"Untuk sementara capres kita ya Presiden PKS karena kader terbaik kita," ujar Ketua BP3 DPP PKS, Syahfan Badri Sampurno kepada wartawan di kantor KPU RI, Senin (3/9).
Syahfan mengatakan, pencalonan Luthfi belum final. Menurutnya, tak menutup kemungkinan bahwa PKS akan mengubah pilihan capresnya. Pasalnya, keputusan untuk menentukan capres sepenuhnya berada di tangan Dewan Syuro PKS.
Dikatakan Syahfan, masih ada beberapa nama-nama lain yang dipertimbangkan oleh Dewan Syuro PKS. Massa akar rumput PKS juga telah memberi masukan nama untuk diusung sebagai capres. Sejauh ini, nama Luthfi yang paling kuat diusulkan oleh para kader partai berlambang bulan kembar tersebut.
JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengindikasikan bakal mengusung presidennya, Luthfi Hasan Ishaaq sebagai calon presiden pada pemilu 2014.
BERITA TERKAIT
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Bawaslu RI Turun Langsung Awasi PSU Pilkada Serang, Ada Temuan Pelanggaran