Presiden PKS Tersangka, Kantor Kementan Digeledah KPK
Kamis, 31 Januari 2013 – 00:52 WIB
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tak hanya menangkap Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Luthfi Hasan Ishaaq. Sejak Rabu (30/1) petang, KPK juga melakukan penggeledahan di sejumlah lokasi. Sedangkan lokasi yang digeledah penyidik KPK adalah kantor PT Indoguna Utama di Pondok Bambu, Jakarta Timur, dan rumah Aria Abdi Effendi di kawasan Cakung, juga di Jakarta Timur. Sementara lokasi lain yang digeledah adalah kantor Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementerian Pertanian.
Juru Bicara KPK, Johan Budi mengungkapkan, penggeledahan itu sebagai tindak lanjut penangkapan atas dua direksi PT Indoguna Utama, Juard Effendi dan Aria Abdi Effendi, serta orang dekat Luthfi, Ahmad Fathana.
"Ada penggeledahan di sejumlah titik. Sampai saat ini masih dilakukan penggeledahan," ucap Johan di KPK, Rabu (30/1) menjelang tengah malam.
Baca Juga:
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tak hanya menangkap Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Luthfi Hasan Ishaaq. Sejak Rabu (30/1)
BERITA TERKAIT
- Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Diberi Banyak Apresiasi Saat Evaluasi Kinerja di Kemendagri
- Kemendagri Apresiasi Kinerja Pj Gubernur Sumut, Luar Biasa
- 5 Berita Terpopuler: Pernyataan BKN Keluar, Kepastian Besaran Gaji PPPK Paruh Waktu Ada tetapi Tanpa Tunjangan, Waduh
- Gaji PPPK Paruh Waktu Rp 3,8 Juta, Jam Kerja Part Time Belum Jelas
- Peradi Masih jadi Pilihan Utama Calon Advokat Untuk Ikuti PKPA
- Masjid Indonesia Pertama di Yokohama Jepang Resmi Dibangun