Presiden Punya Pengumuman Penting soal BLT BBM, Simak, ya!
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Menteri Sosial Tri Rismaharini dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah menyampaikan perkembangan penyaluran BLT BBM dan BSU.
Jokowi mengatakan penyaluran BLT BBM di sejumlah daerah sudah berjalan dengan baik.
Hal itu dia katakan usai meninjau penyaluran BLT BBM secara langsung di Kabupaten Jayapura, Kabupaten Saumlaki, Tanimbar Selatan, Kota Bandar Lampung, Kabupaten Maluku dan Kabupaten Maluku Barat Daya.
"Saya melihat pembagian sudah berjalan dengan baik dan saya ingin pembagian dilakukan secara mudah, cepat dan tepat sasaran," ujar Jokowi saat menyampaikan keterangan pers yang disiarkan YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (16/9).
Berdasarkan data Kementerian Sosial, hingga pukul 09.00 WIB hari ini PT Pos Indonesia telah menyalurkan BLT BBM di 482 kabupaten kota dengan jumlah 12.701.984 KPM.
Jokowi berharap penyerahan BLT BBM bisa tepat sasaran kepada masyarakat yang berhak menerima.
Untuk itu, Presiden Jokowi memerintahkan jajarannya untuk mulai membagikan BLT BBM melalui kantor Pos Indonesia serta bantuan subsidi upah. (mcr28/jpnn)
Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Menteri Sosial Tri Rismaharini dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah menyampaikan perkembangan penyaluran BLT BBM
Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Wenti Ayu Apsari
- Diundang Respati-Astrid ke Angkringan, Jokowi: tetapi yang Bayarin, Saya
- Setelah Bertemu Prabowo, Jokowi Ngobrol Rahasia dengan Paslon di Pilwakot Solo Ini
- Bertemu Prabowo dan Jokowi, Ahmad Luthfi Ungkap Pesan yang Disampaikan
- Aksi 411 di Kawasan Patung Kuda, Lihat Massanya
- FPI Gelar Aksi 411 Tuntut Adili Jokowi dan Pemilik Fufufafa, Begini Penampakannya
- Demo FPI Hari Ini, Pengamat Menduga Agenda Aksi 411 Balas Dendam