Presiden Rusia Jadi Captain America
Rabu, 27 Juli 2011 – 09:49 WIB

Presiden Rusia Jadi Captain America
MOSKOW – Bagaimana jadinya jika pemimpin atau tokoh politik Rusia muncul sebagai orang Amerika? Itulah yang terlihat di Moskow kemarin (26/7). Karena ulah usil orang yang belum diketahui identitasnya, Presiden Rusia Dmitry Medvedev muncul sebagai sosok Captain America, tokoh superhero dalam komik. Kremlin pun jengkel atas kemunculan poster tersebut. ’’Itu merupakan semacam kebodohan,’’ kecam seorang pejabat Kremlin yang tak mau disebutkan identitasnya saat mengomentari poster tersebut.
Sebuah poster misterius yang menggambarkan sang presiden sebagai Captain America itu terpasang di salah satu ruas jalan di ibu kota Rusia. Poster tersebut langsung mendapat reaksi keras dari Kremlin (pusat pemerintahan Rusia). Poster itu sepertinya sengaja mengekor film Captain America: The First Avenger yang beredar di AS awal bulan ini dan meraih sukses.
Baca Juga:
Dalam poster tersebut, Medvedev juga mengenakan jaket dan sarung tangan kulit berwarna hitam. Hanya, poster itu menggunakan kata-kata yang berbeda, yakni Captain of Russia: The First Ruler. Tetapi, alih-alih membawa tameng seperti tokoh superhero dalam komik maupun film, sang presiden dilukiskan memegang iPad besar dengan kedua tangannya.
Baca Juga:
MOSKOW – Bagaimana jadinya jika pemimpin atau tokoh politik Rusia muncul sebagai orang Amerika? Itulah yang terlihat di Moskow kemarin (26/7).
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza