Presiden SBY Sampaikan Pidato Kenegaraan
Kamis, 16 Agustus 2012 – 10:48 WIB
JAKARTA--Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono hari ini memberikan Pidato Kenegaraan dalam rangka HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke 67 di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat RI, Jakarta, Kamis (16/8). Dalam kegiatan ini, Presiden hadir bersama pejabat kementerian dan jajaran pemerintahan di Kabinet Indonesia Bersatu II.
Dari pantauan JPNN, sejauh ini telah hadir sejumlah menteri di antaranya Menpora, Andi Mallaranggeng, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhammad Nuh, Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa, dan Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi.
Baca Juga:
Dalam hal ini, Ketua DPR RI Marzuki Alie akan memberikan memberikan penghantar setelah Presiden memberi pidatonya."Presiden SBY akan menyampaikan pidato kepala negara dalam menyambut Hari Kemerdekaan, dan saya akan mengantarkannya," ujar Marzuki di Senayan.
Presiden, kata Marzuki, juga akan memberi pidato kenegaraan pada rapat Pembukaan Masa Persidangan I Tahun 2012-2013 di Gedung DPR RI, Senayan, pukul 20.00 malam nanti.
JAKARTA--Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono hari ini memberikan Pidato Kenegaraan dalam rangka HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke 67 di Gedung
BERITA TERKAIT
- Romo Johannes Hariyanto Pimpin Misa Penutupan Peti Jenazah Emmanuel Setiyono
- Tenda Dua Lantai di Mina, Fasilitas Baru untuk Jemaah Haji Khusus
- Dinas Pertamanan DKI Temukan Penebangan Pohon Tanpa Izin di Menteng
- Warga Timor Tengah Selatan Serahkan Senjata & Peluru Aktif ke Korem Wira Sakti
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 19 November: Hujan Guyur Mayoritas Kota Besar di Indonesia
- Nelayan yang Hilang di Bangka Barat Sudah Ditemukan, Jasadnya Tak Utuh