Presiden Turki Erdogan Tiba di Indonesia, Disambut Prabowo dan Musik Betawi
![Presiden Turki Erdogan Tiba di Indonesia, Disambut Prabowo dan Musik Betawi](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2025/02/11/presiden-turki-recep-tayyip-erdogan-beserta-istri-saat-tiba-v253.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan tiba di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, pada Selasa (11/2).
Erdogan tiba sekitar pukul 18.35 WIB dengan menggunakan pesawat kepresidenan Turkiye Cumhuriyeti.
Selain bersama jajaran kepresidenan, Erdogan juga didampingi oleh istrinya, yakni Emine Erdogan.
Kedatangan Erdogan tersebut disambut langsung oleh Presiden Indonesia Prabowo Subianto.
Tidak hanya itu, turut mendampingi presiden, Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoedin dan Menteri Luar Negeri Sugiono.
Erdogan tampak mengenakan setelan jas hitam dilengkapi dasi biru. Prabowo juga terlihat mengenakan jas hitam.
Gelaran karpet merah serta musik khas Betawi yang meriah mengiringi kedatangan presiden 3 periode tersebut.
Walau begitu, tibanya Erdogan juga disambut oleh hujan yang cukup deras sehingga dirinya dan Prabowo harus menggunakan payung.
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan tiba di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, pada Selasa (11/2).
- Bahlil Bakal Menata Distribusi Solar Subsidi, Waketum Golkar: Beliau Siap Menghadapi Reaksi
- Momen Erdogan Memayungi Prabowo, Tersenyum dan Lambaikan Tangan
- Waka MPR Sebut Program CKG yang Diapresiasi WHO Bukti Aksi Nyata Presiden Prabowo
- Istana Bantah BMKG Terdampak Efisiensi Anggaran Kebijakan Prabowo
- Direktur LIMA: Lama-Lama Pidato Prabowo Kehilangan Kesaktian di Masyarakat
- Presiden Prabowo Sebut Ada Raja Kecil di Birokrasi, Pengamat: Multitafsir