President University dan INTI International University Malaysia Berkolaborasi di Bidang Teknik Sipil

jpnn.com - JAKARTA - President University dan INTI International University, Malaysia, kembali berkolaborasi dengan menghadirkan Program Mobility Study.
Program ini diikuti mahasiswa President University dari Fakultas Engineering khususnya jurusan Teknik Sipil.
Direktur Office of Admission, President University Dr. Agus Canny, M.A., M.Sc. menjelaskan, dalam International Program Mobility Study, pihaknya pada angkatan pertama telah mengirimkan sebanyak satu kelas, 39 mahasiswa teknik sipil, untuk mengikuti program pendidikan di INTI Internasional University, Malaysia.
Hal sama disampaikan oleh Profesor Tezara Cionita yang menjabat sebagai Director of International Relations and Collaborations Centre.
"Fakultas Engineering Teknik Sipil President University sudah mengirimkan satu kelas mahasiswa untuk mengikuti pendidikan dengan mengambil subjek kira-kira lima sampai enam course di INTI International University, Malaysia," ujar Agus dalam keteranganya dikutip Selasa (11/3/2025).
Nantinya, ujar Agus, pada masa belajar, para mahasiswa President University akan bergabung bersama dengan mahasiswa Internasional lainnya yang di antaranya berasal dari Asia Selatan, Asia Tengah dan juga dari Afrika.
Agus menjelaskan, kerja sama ini akan ditingkatkan kembali lewat Program Mobility Study batch ke-2 yang akan dilaksanakan pada Agustus mendatang.
Dalam Program Mobility Study batch ke-2 tersebut, President University akan kembali mengirimkan mahasiswanya ke INTI International University .
President University dan INTI International University Malaysia berkolaborasi menghadirkan Program Mobility Study.
- Lagi-Lagi, Mantan PM Malaysia Tersandung Kasus Korupsi
- Bakal Ada Operasi Pasar di 500 Titik, Harga Sembako Harus Lebih Murah dari Malaysia
- Pantai Hospital Ayer Keroh, Pilihan Pasien Indonesia untuk Layanan Medis Tingkat Lanjut
- Ini Layanan Medis Bedah Robotik Canggih di Pantai Hospital Ayer Keroh
- Terima Kunjungan Delegasi Malaysia & Kamboja, Bea Cukai Memperkuat Kerja Sama Bilateral
- Jenazah Victor Maruli Korban Penembakan di Malaysia Tiba di Kualanamu