Presidium Alumni 212 Belum Minta Izin di Masjid Istiqlal
jpnn.com, JAKARTA - Kepala Bagian Protokoler Masjid Istiqlal Abu Hurairah Abdul Salam mengatakan, pihak pengelola masjid belum menerima adanya izin bela ulama yang diselenggaraka Presidium Alumni 212, pada Jumat (9/6).
"Belum ada Izin ya," kata Abu saat dikonfirmasi.
Abu menjelaskan, masjid juga pada hari ini memiliki kegiatan. Namun, Abu belum bisa menyampaikan kegiatan apa yang akan dilaksanakan oleh pengurus masjid tersebut.
"Pada waktu yang sama ini, kami akan juga ada kegiatan disini (Masjid Istiqlal)," ujar Abu.
Pantauan JPNN.com, suasana di sekitar masjid Istiqlal, tampak belum terlihat massa aksi damai Presidium Alumni 212.
Termasuk atribut- atribut massa aksi yang juga belum tampak seperti biasanya.
Bahkan, mobil komando yang dijanjikan Presidium Alumni 212 akan ditempatkan di depan masjid juga belum terlihat. (Mg4/jpnn)
Kepala Bagian Protokoler Masjid Istiqlal Abu Hurairah Abdul Salam mengatakan, pihak pengelola masjid belum menerima adanya izin bela ulama yang diselenggaraka
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- 5 Berita Terpopuler: Peringatan Moeldoko tak Main-Main Lho, Kopda Asyari Kena Sanksi Berlapis
- Yakin Ulama Butuh Pembelaan? Nih Kata Kiai Said
- Sesumbar Bawa Jutaan Massa untuk Aksi, Ternyata Cuma Sebegini
- Peserta Aksi Bela Ulama 96 Belum Sampai Seribu Orang
- Presidium 212 Beberkan Penyebab Aksi Persekusi
- Begini Respons Istana Terkait Aksi Bela Ulama