Pria 60 Tahun Nyaris Tewas Dikeroyok Geng Motor Bergolok
jpnn.com, JAKARTA BARAT - Seorang pria paruh baya bernama Martin, 60, ditemukan terluka bersimbah darah di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat, Senin (21/5) dini hari tadi.
Dia diduga korban pengeroyokan geng motor yang bersenjata tajam jenis golok.
Kapolsek Cengkareng Kompol H Khoiri Salam mengatakan, pihak yang pertama kali menemukan korban adalah Tim Pemburu Preman (TPP) Polres Jakarta Barat.
Saat ditemukan, korban dalam keadaan tumbang dan bersimbah darah.
“Korban masih selamat, dia ditemukan di sekitar Bojong Raya, Cengkareng,” kata dia, Senin.
Sebagai langkah pertolongan korban langsung dibawa ke klinik terdekat dan mendapat perawatan intensif.
Dari pemeriksaan awal, korban menyebut dirinya dihajar enam orang pengendara motor yang membawa senjata tajam.
Namun pelaku hanya melukai korban, tanpa mengambil barang berharga.
Seorang pria paruh baya bernama Martin, 60, ditemukan terluka bersimbah darah di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat, Senin (21/5) dini hari tadi.
- Pramono Anung Dapat Dukungan dari Ustaz dan Ustazah se-Jakarta Barat
- Pelaku Pengeroyokan Sadis di Bandung Ditangkap, Motif pun Terungkap, Oh Ternyata
- Geng Motor Cimahi Aniaya Korban Sambil Siaran Langsung di Medsos, Sadis Banget
- Geng Motor Sadis di Bandung Aniaya Pengendara, Polisi Bergerak
- Motif Sekelompok Pemuda Bersajam Serang Pasar Cibadak Sukabumi
- 3 Anggota Geng Motor Terbukti Membunuh Andika, Divonis 12 Tahun Penjara