Pria Anggap Piyama Lebih Seksi dari Lingerie

Pria Anggap Piyama Lebih Seksi dari Lingerie
Pria Anggap Piyama Lebih Seksi dari Lingerie

Lagipula 78 persen responden wanita dan 70 persen responden pria lebih memprioritaskan kenyamanan daripada daya tarik ketika dimintai komentar tentang gaya berpakaian pasangannya saat tidur. Kendati 49 persen responden mengaku pasangannya pernah mengatakan jika pilihan baju tidur mereka kurang menarik.

"Kenyamanan memang seharusnya diutamakan saat memilih baju tidur, karena apa yang anda pakai dapat memberikan efek serius terhadap kualitas tidur Anda," kata Managing Director Ergoflex UK, Jed MacEwan, seperti dilansir laman Daily Mail, Minggu (8/9).

"Apalagi suhu yang dianggap vital, karena tubuh perlu melakukan pendinginan hingga titik tertentu sebelum tidur dan penting diperhatikan agar anda tidak merasa kegerahan atau kedinginan sepanjang tidur," tambahnya.

Untuk itu, MacEwan menyimpulkan yang paling penting adalah memilih baju tidur dengan bijak.

"Melegakan melihat banyak pria yang menganggap piyama itu lebih menarik. Memilih piyama berkualitas yang terbuat dari bahan alami seperti kapas juga merupakan salah satu cara terbaik untuk memastikan suhu optimal dan ideal demi mendapatkan tidur berkualitas," pungkasnya.(fny/jpnn)


ISTRI mana yang tak ingin membuat suaminya senang. Salah satu cara yang kerap digunakan para istri untuk itu adalah mengenakan pakaian dalam yang


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News