Pria Hamil Melahirkan

Pria Hamil Melahirkan
Pria Hamil Melahirkan
LONDON-Masih ingat dengan Thomas Beatie? Pria transgender asal Amerika Serikat (AS) yang menjadi buah bibir pada 2008 saat hamil dan melahirkan. Saat ini, Beatie yang terlahir sebagai perempuan bernama Tracy Lagondino itu punya tiga anak, yakni satu perempuan dan dua lelaki.

Kisah pria hamil dan melahirkan itu juga ada di Inggris. Organisasi pro-transgender Beaumont Society kemarin (12/2) membeber bahwa untuk kali pertama, seorang pria Inggris hamil dan melahirkan, seperti halnya Beatie. Pria yang namanya dirahasiakan tersebut melahirkan tahun lalu. Dia pun resmi menjadi ibu laki-laki (male mother) pertama di Inggris.

"Pria ini terlahir sebagai perempuan dan kemudian operasi kelamin," terang Joanna Darrell dari Beaumont Society. Seperti halnya Beatie, pria transgender Inggris itu tidak mengangkat rahim dan indung telurnya ketika operasi kelamin. Jadi, dia masih bisa hamil dan melahirkan seperti perempuan normal.

Menurut Darrell, tahun lalu pria itu mengonsultasikan niatnya untuk hamil dan melahirkan bayi kepada Beaumont Society. "Dia minta informasi dan saya merujuknya ke GIRES (Gender Identity Research and Education Society) untuk konsultasi lebih lanjut," ungkapnya. GIRES adalah yayasan amal yang bertugas mengedukasi dan memberikan informasi tentang identitas gender dan isu seksual.

LONDON-Masih ingat dengan Thomas Beatie? Pria transgender asal Amerika Serikat (AS) yang menjadi buah bibir pada 2008 saat hamil dan melahirkan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News