Pria Ini Ancam Anggota Polres Inhil Pakai Golok, Polisi Lepas Tembakan
jpnn.com, TEMBILAHAN - Seorang pria berinisial FL (37) diamankan oleh personel Polres Indragiri Hilir (Inhil) setelah kedapatan mengancam seorang anggota Polri dengan golok.
Pengancaman itu dilakukan di sebuah rumah makan di Jalan Telaga Biru Tembilahan pada Minggu (24/3) dini hari.
Kapolres Inhil AKBP Budi Setiawan menjelaskan, kejadian bermula saat korban, Oki Bambiantoro yang anggota Satuan Reserse Narkotika Polres Inhil sedang makan di warung tersebut.
"Tiba-tiba pelaku datang dengan membawa golok dan mengarahkannya kepada anggota kami," kata Budi kepada JPNN.com Selasa (26/3).
Korban yang melihat aksi pelaku langsung menghentikannya dengan melepas tembakan peringatan.
Pelaku yang terkejut, melepaskan goloknya dan langsung diamankan oleh petugas.
Budi mengungkapkan, motif pelaku melakukan pengancaman karena dendam.
"Sebelumnya, pelaku pernah diamankan terkait kasus narkotika dan menjalani rehabilitasi. Pelaku dendam karena tidak ditemukan barang bukti padanya, tetapi hasil cek urine, dia positif mengkonsumsi obat-obatan terlarang," terangnya.
Seorang pria berinisial FL (37) diamankan personel Polres Inhil setelah mengancam seorang anggota Polri dengan golok. Begni kejadiannya..
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Seorang Janda di Lampung Selatan, Ternyata
- Propam Polri Amankan Belasan Polisi Terduga Pemeras di DWP
- Contraflow Tol Jakarta-Cikampek Mulai Diterapkan Hari Ini
- Konfigurasi Politik Nasional Dinilai Tak Mendukung Sikap Polisi untuk Humanis
- Kanwil Bea Cukai Jakarta Rilis Kinerja Pengawasan Selama 2024 dalam Dukung Asta Cita
- Polda Sumsel Tangkap Jaringan Narkoba Timur Tengah, Mau Diedarkan di Bogor