Pria Ini Bawa-Bawa Nama Ketum PSSI Saat Disuruh Putar Balik di Puncak, Sekjen Beri Respons Begini

jpnn.com, BOGOR - Seorang pria yang mengaku asisten pribadi dari pejabat di PSSI mendadak viral di media sosial setelah videonya beradu argumen dengan petugas penyekatan di Pos Polisi Gadog, Puncak, Bogor, Jawa Barat.
Parahnya, saat adu argumen, pria bermasker dan mengenakan jaket merah bertuliskan Indonesia itu juga sempat mengancam petugas dan bilang akan menelepon Ketua Umum PSSI.
Video viral yang diposting akun Radar Bogor di Instagram itu menunjukkan bahwa pria tersebut jelas-jelas melawan arah.
Karena itu, petugas Polres Bogor meminta pria berjaket merah bertuliskan Indonesia itu untuk memutar balik.
"Bapak dari PSSI? Ya, udah, putar balik dulu, nanti kita bantu. Begitu kan lebih gampang," kata polisi.
"Saya emosi, saya capek. Saya tahu persis. Memang secapek apa jalan ke PSSI," ucapnya dengan nada keras.
Saat dibilang seperti itu, pria tersebut malah bicara bahwa dirinya merupakan rombongan PSSI.
Saat banyak awak media yang menghampiri, petugas polisi itu kemudian menjelaskan soal kendaraan tersebut.
Plt Sekjen PSSI mengaku masih melacak pria yang viral dan adu argumen dengan petugas karena diputar balik di Gadog, Puncak, Bogor.
- Zenal Abidin Kecam Ulah Paman Perkosa 2 Keponakan di Bogor
- Korsleting Listrik di Toko Penjual Petasan Jadi Petaka
- RANS Simba Bogor dan Dewa United Masih Digdaya Hingga Pekan ke-10 IBL 2025
- Pabrik Uang Palsu di Bogor Terbongkar, Pelakunya
- Tempat Produksi Uang Palsu di Bogor Digerebek, Upal Miliaran Rupiah Disita
- Kasus Penyunatan Uang Kompensasi Sopir Angkot di Bogor Masuk Proses Hukum