Pria Ini Berjalan di Tol Tangerang-Merak, Mobil pun Menyambar, Brakkk

Budi menambahkan penyidik Ditlantas Polda Banten telah melakukan olah TKP awal dan menolong korban ke rumah sakit. Kendaraan pun telah diamankan.
"Selanjutnya untuk mengetahui sebab-sebab terjadinya kecelakaan lalu lintas tersebut, penyidik akan melakukan proses penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut yang kini ditangani penyidik Seksi Laka Ditlantas Polda Banten,” tambahnya.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Banten Shinto Silitonga mengimbau masyarakat agar saat mengemudikan kendaraan di jalan raya, terutama di ruas tol, tetap waspada dan berhati-hati.
"Selalu konsentrasi agar tidak terjadi kecelakaan lalu lintas yang berakibat fatal," kata Shinto.
Terakhir, Shinto meminta pengendara disiplin dan mematuhi peraturan lalu lintas saat berkendara terutama di ruas jalan tol dan menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.
"Utamakan keselamatan karena keluarga menanti di rumah dan tetap disiplin menjaga protokol kesehatan dengan 5M," tutup Shinto. (tan/jpnn)
Polda Banten tengah menyelidiki kecelakaan lalu lintas di ruas Tol Tangerang-arah Merak.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Kecelakaan Maut Hari Ini, Mahasiswi asal Siak Tewas, Mahasiswa Luka Berat
- Motor vs Mobil di Jalan AH Nasution Bandung, Wildan Prayoga Tewas di Tempat
- Bertabrakan dengan Mobil Lawan Arah di Tol Pekalongan, Bus Rombongan Bonek Lanjutkan Perjalanan ke Jakarta
- Bus Rombongan Bonek Kecelakaan vs Mobil Lawan Arah di Tol Pekalongan, 1 Orang Tewas
- Pelaku Pungli di Pantai Carita Ditangkap Polisi
- Tiga Pemotor Asal Depok Tewas Seusai Tabrak Pohon di Bandung