Pria Majalengka Dibunuh di Tulungagung

jpnn.com, TULUNGAGUNG - Jenazah yang ditemukan membusuk di tengah ilalang dekat jalur lintas selatan, Desa Keboireng, Tulungagung, Jawa Timur, diidentifikasi.
Korban merupakan perantau asal Majalengka, Jawa Barat, diduga dibunuh.
"Setelah kami lakukan visum, kuat dugaan korban dibunuh," kata Kapolres Tulungagung AKBP Handono Subiakto, Jumat (30/4).
Identitas jenazah pria berusia sekitar 45 tahun tersebut diketahui setelah tim Inafis Polres Tulungagung melakukan pindai sidik jari menggunakan automatial finger print identifiation system.
Hasilnya, sidik jari korban identik dengan sidik jari warga bernama Sait Lupriadi (45), perantau asal Blok Kamis, Kecamatan Argapura, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, yang terekam di administrasi kependudukan.
Handono mengatakan, korban berstatus perantau. Dia meninggalkan kampung halaman setelah berpisah dengan istrinya.
Sait bekerja sebagai sales bahan kue di sana, dan ke Prigi, Trenggalek, guna menemui rekannya.
"Ke Trenggalek itu cuma main saja di 360 Prigi. Di sana korban ketemu dengan teman yang jual bakso keliling di sana. Kebetulan Sait juga pernah menjadi pedagang bakso saat di Madura,” ujarnya.
Polisi mengidentifikasi jenazah yang ditemukan membusuk di tengah ilalang dekat jalur lintas selatan Tulungagung, Jawa Timur.
- Kasus Oknum TNI AL Bunuh Juwita, 4 Saksi Dilindungi LPSK
- Oknum Guru Ngaji di Tulungagung Cabuli Santri
- 15 Jenazah Korban Pembantaian KKB Teridentifikasi, Ini Daftar Namanya
- Tak Ada Luka Tembak di Jasad 11 Korban Pembantaian oleh KKB
- Suami Bunuh Istri di Bengkalis Seusai Cekcok Gadai Hp
- Kesal Ditagih Utang, Alex Candra Bacok Teman Sendiri