Pria Menghajar Driver Ojol di Palembang, Seorang Wanita Bereaksi, tetapi Dicueki
Korban melapor ke Polsek dengan didampingi sejumlah driver ojol lainnya.
Setelah melapor ke Polsek Kemuning, lantaran kesal, sejumlah driver ojol berusaha menggeruduk pelaku di rumahnya. Namun, pelaku telah melarikan diri.
"Tujuan kami mendatangi rumah pelaku untuk meminta klarifikasi, kalau bisa tersangka juga langsung datang ke Polsek Kemuning untuk menyerahkan diri dan beritikad baik," ungkap Rendy yang merupakan rekan korban.
"Kami sama sekali tidak untuk anarkis, apalagi di kampung orang," sambungnya.
Babinkamtibmas Kemuning Aiptu Andi mengatakan, dia bersama Babinsa Kemuning datang ke rumah pelaku untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.
"Setelah kami imbau mereka mau membubarkan diri dan mereka meminta agar pelaku segera diamankan," kata Andi.
Adapun korban saat ini sedang menjalani pengobatan rawat jalan di Rumah Sakit Hermina Palembang. (mcr35/jpnn)
Driver ojol di Palembang dihajar seorang pria, sejumlah rekannya menggeruduk rumah pelaku, terekam CCTV.
Redaktur : Soetomo Samsu
Reporter : Cuci Hati
- Pemkot Palembang Buka 10 Ribu Tabungan Gratis untuk Pelajar
- Bocah di Palembang Terseret Banjir dan Tenggelam, Begini Kejadiannya
- Bocah Tenggelam di Aliran Bendungan Sukajaya Palembang, Tim SAR Langsung Bergerak
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap
- WNA China Tewas Kecelakaan di Sungai Musi, Dokter Forensik Ungkap Temuan Ini
- 2 Dua Pengedar Narkoba di Sumsel Diringkus Polisi, Sebegini Barang Buktinya