Pria Muda Nekat Lompat dari Atas Jembatan Tertinggi di Siak, Berakhir Tragis

jpnn.com, SIAK - Seorang pria muda bernama Wilson Simatupang nekat terjun bebas ke Sungai Siak dari atas Jembatan Maredan, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak.
Aksi nekat Wilson itu sontak membuat masyarakat di sekitar Jembatan Maredan, heboh. Pasalnya pria berusia 31 tahun itu nekat terjun dari atas jembatan tertinggi di Kabupaten Siak itu.
“Korban terjun dari atas jembatan pada Rabu 24 Oktober 2023,” kata Kepala Basarnas Pekanbaru, Budi Cahyadi Jumat (27/9).
Budi menjelaskan bahwa korban saat itu datang ke atas jembatan menggunakan sepeda motor.
“Berdasarkan keterangan saksi di lokasi, korban awalnya melamun, kemudian tiba-tiba terjun ke sungai,” lanjut Budi.
Setelah terjun Wilson langsung hanyut terbawa arus sungai.
Mendapat informasi itu, Tim Basarnas, dan instansi terkait langsung menuju lokasi dan melakukan pencarian.
Tepatnya pada Kamis 26 Oktober 2023, Wilson akhirnya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia sekitar pukul 23.00 WIB.
Heboh, seorang pria muda bernama Wilson Simatupang, nekat terjun bebas ke Sungai Siak, dari atas Jembatan Maredan, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak.
- Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau, Berikut Profil Lengkapnya
- Harmoni Ramadan, Kebersamaan TNI-Polri di Halaman Mapolda Riau
- Bawa Narkoba Senilai Rp 15,1 Miliar, Kurir Ditangkap Seusai Ambil Tas Ransel di Terminal Pekanbaru
- Tempat Ngabuburit di Pekanbaru yang Asik dan Nyaman, Jangan Lupa ke 'Malioboro' Ya!
- Polres Kuansing Gelar Buka Puasa Bersama, Lihat Hangatnya Kebersamaan Polisi & Anak Panti Asuhan
- 17 Ribu Jiwa Terkena Dampak Banjir di Pekanbaru, 20 Pos Didirikan untuk Pengungsi