Pria Pembunuh Anak Kandung di Kediri Ini Sempat Menyiapkan Wasiat dan Potas

jpnn.com, KEDIRI - Tersangka S (53), pria pembunuh anak kandung berinisial DL (20) di Kediri sempat ingin bunuh diri setelah menghabisi putrinya.
Upaya warga Desa Ba?ngle, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri itu bunuh diri diungkap penyidik Polres kediri.
"Ada upaya tersangka ini untuk bunuh diri. Selama proses pelarian, dia siapkan wasiat, siapkan potas untuk mengakhiri hidupnya," ucap Kasat Reskrim Polres Kediri AKP Rizkika Atmadha Putra di Kediri, Senin (17/7).
Tersangka S ditangkap polisi setelah buron seusai membunuh putri kandung saat situasi rumah sedang sepi.
Penangkapan S dilakukan polisi sebelum pelaku pembunuhan itu mengakhiri hidupnya.
Polisi juga terpaksa melumpuhkan pelaku karena nekat kabur saat hendak ditangkap.
Saat ini pelaku ditahan di Polres Kediri untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Dari hasil pemeriksaan, pelaku mengaku dendam kepada anaknya karena sering dihina.
Polisi menyebut pria pembunuh anak kandung di Kediri sempat membuat surat wasiat, serta membeli potas untuk bunuh diri, Pelaku sadis banget.
- Geger Penemuan Mayat Wanita di Magetan, Kondisinya Membusuk
- Beraksi di 20 TKP, 2 Pelaku Curanmor Ditangkap Polisi, Tuh Orangnya!
- Sidang Etik Brigadir Ade Kurniawan Ditunda, Nenek Korban Teriak: Jangan Lindungi Pembunuh
- Sebelum Meninggal Dunia, Ray Sahetapy Sempat Menyampaikan Wasiatnya
- Polisi Usut Kejanggalan Kasus Wanita Gantung Diri di Makassar
- Gegara Istri Sering Ngamuk, Pria di Pekanbaru Nyaris Bunuh Diri, Damkar Bertindak