Pria Pengangguran Ini Suka Berburu Hp hingga Mobil, Oalah..

jpnn.com, MATARAM - Farid (44) adalah pria pengangguran yang suka berburu barang-barang mahal melalui online, mulai dari hp, sepeda motor, hingga mobil.
Atas kebiasaannya itu, Farid malah jadi buruan polisi. Pasalnya, caranya berbelanja ternyata hanya modus penipuan.
Kasat Reskrim Polresta Mataram Kompol Kadek Adi Budi Astawa mengatakan Farid ini aktif di Facebook mencari orang yang ingin menjual kendaraan maupun hp.
Begitu ketemu target, pelaku kemudian mengajaknya bertemu mengecek kondisi barang yang akan dijual.
Kasus terakhir yaitu pada 7 Juli lalu, Farid meminta calon penjual sepeda motor Vario datang ke kosnya di Jalan Kulintang, Kota Mataram.
Saat itu, jelas Kadek Adi, Farid mengaku ingin membeli sepeda motor korban seharga Rp 12 juta.
Begitu korban datang, Farid pun meminjam sepeda motor korban dengan alasan mau pergi mengambil uang di bank.
Korban yang percaya pun akhirnya mengizinkan kendaraannya dibawa. Lantas, Farid kabur menggunakan sepeda motor korban.
Farid (44) adalah pria pengangguran yang suka berburu barang-barang mahal melalui online, mulai dari hp, sepeda motor, hingga mobil.
- Oknum Anggota DPRD Banten Ditangkap Terkait Penipuan Cek Kosong, Begini Kronologinya
- Gelapkan Uang Rp 8,6 Miliar, Pegawai Bank Mega Ini Dituntut 10 Tahun Bui
- Polisi Tangkap Pelaku Penipuan, Modus Kerja sama Buka Kebun Semangka
- Pelaku Curanmor di Bandung Ditangkap, Modus Pelaku Saat Beraksi Lumayan Unik
- Fuji Laporkan Mantan Rekan Kerja ke Polisi
- Tabratas Tharom Ditetapkan Kembali Jadi Tersangka, Kali Ini Terkait Kasus Penipuan