Pria Ponorogo Tewas Secara Mengenaskan di Wonogiri, AKP Suwondo Keluarkan Peringatan

Pria Ponorogo Tewas Secara Mengenaskan di Wonogiri, AKP Suwondo Keluarkan Peringatan
Polisi di lokasi kecelakaan jalan raya Jatisari RT 09 RW 01 Desa Jatisari, Kecamatan Jatisrono, Senin (24/5) pagi. Foto: IWAN ADI LUHUNG/RADAR SOLO

jpnn.com, WONOGIRI - Seorang pengendara motor asal Ponorogo, Jawa Timur meninggal secara mengenaskan usai mengalami kecelakaan di jalan raya Jatisari RT 09 RW 01 Desa Jatisari, Kecamatan Jatisrono, Wonogiri, Jawa Tengah, Senin (24/5) pagi.

Kasubag Humas Polres Wonogiri AKP Suwondo mengatakan, korban meninggal adalah Harno, pria berusia 56, warga Dusun Badegan RT 02 RW 01 Desa Badegan, Kecamatan Badegan, Ponorogo.

"Korban meninggal dunia (setelah dibawa) di Rumah Sakit Amal Sehat Slogohimo," katanya, seperti dikutip dari Radar Solo.

Kecelakaan bermula saat sepeda motor GL Max bernomor polisi AE 2981 UI yang dikendarai Harno melaju dari arah timur (Jatisrono) ke arah barat (menuju Wonogiri) sekitar pukul 05.00.

Di sekitar lokasi kejadian, Harno bermaksud hendak mendahului kendaraan tak dikenal yang ada di depannya.

Namun, pada saat yang bersamaan dari arah berlawanan melaju mobil Toyota Avanza berpelat nomor AD 9075 MT yang dikendarai oleh Ria Rahmadi, 35, warga Dusun Tangkil RT 01 RW 07 Desa Manang, Kecamatan, Grogol Sukoharjo.

"Karena jarak kedua kendaraan itu sudah terlalu dekat, kedua pengendara sama-sama tidak dapat menghindar lagi dan akhirnya benturan atau kecelakaan lalu lintas itu terjadi," kata Suwondo.

Polisi yang mendapatkan laporan langsung bergerak ke lokasi.

Pria asal Ponorogo itu meninggal dunia setelah dibawa ke sebuah rumah sakit di Slogohimo, Wonogiri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News