Pria Tertinggi Senang Tak Bertambah Tinggi
Jumat, 08 Juni 2012 – 21:34 WIB
HONGKONG - Ribuan orang memadati Hongkong Convention and Exhibition Centre pada Rabu lalu (6/6). Itu bukan semata-mata karena berlangsung Asian Attractions Expo 2012 di gedung pameran tersebut, tetapi juga berkat kehadiran Sultan Kosen. Dia berterimakasih kepada tim dokter dari University of Virginia, AS, yang merawatnya sejak 2010. Selama sekitar dua tahun terakhir, dia pun menjalani terapi radiasi sinar gamma untuk menghentikan pertumbuhan badannya.
Ya, pria tertinggi di dunia itu hadir sebagai bintang tamu di stan Ripley's Entertainment. Pria setinggi 251 sentimeter itu mengundang perhatian pengunjung. Mereka pun lantas mendekat ke stan Ripley's Entertainment supaya bisa menyaksikan pemuda 29 tahun tersebut dengan lebih jelas.
Di depan pengunjung itulah, pria asal Turki tersebut mengumumkan kabar bahwa saat ini badannya tidak akan bertambah tinggi lagi. "Saya sangat bahagia. Kini, kesehatan saya lebih stabil dan tak perlu lagi bergantung pada tongkat penyangga setiap waktu," tutur Kosen.
Baca Juga:
HONGKONG - Ribuan orang memadati Hongkong Convention and Exhibition Centre pada Rabu lalu (6/6). Itu bukan semata-mata karena berlangsung Asian Attractions
BERITA TERKAIT
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer