Prihatin Kecelakaan, Dahlan Ingatkan Pentingnya Underpass

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan menyayangkan tragedi kecelakaan KRL yang menabrak truk tangki BBM milik Pertamina di perlintasan Ulu Jami, Bintaro, Jakarta Selatan yang terjadi siang tadi.
"Saya sangat prihatin terjadi musibah seperti itu. Artinya persilangan-persilangan di Jakarta seperti itu banyak sekali terjadi," ujar Dahlan usai menghadiri perjanjian pengakhiran penandatanganan kontrak kerjasama PT Inalum dengan Jepang di Gedung Kementerian Perindustrian, Jakarta, Senin (9/12) petang.
Kecelakaan itu kata Dahlan, sedari dulu sudah dikhawatirkan oleh pihak KAI. Karenanya perseroan telah mengusulkan alternatif untuk membangun underpass.
"Dulu KAI mengusulkan buat underpass. Pertama untuk menghindari kecelakaan seperti ini, yang kedua untuk menghindari kemacetan. Ketiga supaya pelayanan KRL berjalan baik, setiap 5 menit KRL bisa lewat. Kalau sekarang mau diterapkan seperti itu tidak mungkin karena tidak mendukung fasilitasnya," beber Dahlan.
Setidaknya jika sudah dibangun underpass, mantan Dirut PLN ini yakin bahwa kejadian seperti itu tidak akan terulang. "Kalau dibangun underpass bisa mengantisipasi hal tersebut, lebih banyak manfaatnya," tutup pria asal Magetan ini. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan menyayangkan tragedi kecelakaan KRL yang menabrak truk tangki BBM milik Pertamina
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang