Prihatin Nasib Mantan Klub

Prihatin Nasib Mantan Klub
Prihatin Nasib Mantan Klub
Wajar bila para fans dari kedua klub itu merindukan Mourinho. Dia adalah pelatih yang membawa kesuksesan di Chelsea dan Inter. Tactician asal Portugal itu meraih enam gelar bersama Chelsea dan membawa Inter merasakan treble winners.

Tidak mau memberi harapan palsu kepada para pendukungnya, dia meminta supaya fans memberikan dukungan penuh kepada pelatih saat ini. "Pesan saya kepada fans, saya mencintai Chelsea dan Inter, tetapi saya berharap mereka mendukung tim mereka dan pelatihnya," kata Mourinho, seperti dikutip Reuters.

"Saya adalah masa lalu. Memang masa lalu yang hebat, tetapi saya tidak bersama mereka lagi. Mereka semua harus bersama-sama berjuang mendukung timnya," kata pelatih Real Madrid itu.

Sejak ditinggal Mourinho pada 2007 lalu, Chelsea belum mendapat pelatih yang sepadan dengannya. Paling bagus ketika dilatih Carlo Ancelotti  yang membawa Chelsea double winner di Premier League dan Piala FA pada 2009-2010.

MANTAN klub yang pernah dilatih Jose Mourinho, yakni Chelsea dan Inter Milan, sama-sama sedang jeblok musim ini. Chelsea tersungkur pada posisi kelima

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News