Prilly Latuconsina Ungkap Kronologi Kepergian Sopir Pribadinya
Kamis, 26 Oktober 2023 – 05:59 WIB

Prilly Latuconsina di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (20/10). Foto: Firda Junita/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Aktris Prilly Latuconsina mengungkap kronologi kepergian sopir pribadinya yang bernama Kandri.
Dia mengatakan bahwa Kandri selama ini tidak memiliki riwayat penyakit apa pun.
"Enggak ada sakit," kata Prilly Latuconsina dalam tayangan Intens Investigasi, Rabu (25/10).
Perempuan berusia 27 tahun itu menyebut sang sopir mengembuskan napas terakhir saat hendak menjemput dirinya.
Prilly Latuconsina bahkan terkejut ketika mendapat kabar bahwa Kandri meninggal dunia pada pagi hari.
"Mau jemput aku, dikabari sudah enggak ada," jelas pemain film Berhenti di Sini itu.
Menurut Prilly Latuconsina, Kandri sudah sekitar 9 tahun bekerja dengan dirinya.
Oleh sebab itu, dia merasa sangat kehilangan atas kepergian sang sopir.
Aktris Prilly Latuconsina mengungkap kronologi kepergian sopir pribadinya yang bernama Kandri. Dia mengatakan bahwa Kandri selama ini...
BERITA TERKAIT
- Prilly Latuconsina Bakal Sahur Pertama di Lokasi Syuting
- Bintangi Film Danur 4, Prilly Latuconsina Berbagi Cerita Soal Ini
- Iqbaal Ramadhan Banyak Belajar dari Perayaan Mati Rasa
- Perayaan Mati Rasa Hadirkan Kisah Emosional Soal Kehilangan
- Prilly Latuconsina Ungkap Perubahan Sejak Kehadiran Omara Esteghlal
- 3 Berita Artis Terheboh: Ruben Onsu Bicara Blak-blakan, Desy Buat Pengakuan