Priyanto Jatuh dari Jembatan Kereta ke Ciliwung, Dua Hari Kemudian Ditemukan Tewas

Priyanto Jatuh dari Jembatan Kereta ke Ciliwung, Dua Hari Kemudian Ditemukan Tewas
Proses evakuasi terhadap jasad pria bernama Priyanto (57) yang hilang tenggelam di Kali Ciliwung, Tambora, Jakarta Barat, Sabtu (19/11) pagi. Foto: Dokumentasi Kantor SAR Jakarta

jpnn.com, JAKARTA - Pria bernama Priyanto (57) yang hilang tenggelam di Kali Ciliwung, Tambora, Jakarta Barat ditemukan dalam kondisi tak bernyawa lagi, Sabtu (19/11) pagi.

Kepala Kantor SAR Jakarta Fazzli mengatakan jenazah korban ditemukan tim pencari gabungan sekitar pukul 07.20 WIB.

Korban ditemukan pada radius lima kilometer dari titik awal tenggelam.

"Tim SAR gabungan yang melakukan pencarian dengan penyisiran menggunakan rubber boat (perahu karet, red) di aliran Ciliwung menemukan korban dalam keadaan mengambang di pinggiran kali," kata Fazzli dalam keterangan tertulisnya.

Fazzli mejelaskan jenazah langsung dievakuasi menuju rumah duka.

"Korban kami temukan pagi tadi dan langsung kami evakuasi menuju rumah duka untuk diserahkan kepada pihak keluarga," ujar Fazzli.

Priyanyo tenggelam di Ciliwung karena terjatuh dari jembatan rel kereta api di wilayah Banjir Kanal Barat pada Kamis (17/11) sore.

Korban pun hilang tenggelam terbawa arus kali. Setelah dua hari hilang, korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. (cr1/jpnn)

Priyanto yang hilang di Kali Ciliwung, Tambora, Jakarta Barat, ditemukan dalam kondisi tak bernyawa lagi di lokasi yang berjarak 5 Km dari tempatnya terjatuh.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News