Priyo Bersaing dengan Tommy Soeharto

Munas MKGR

Priyo Bersaing dengan Tommy Soeharto
Priyo Bersaing dengan Tommy Soeharto
Di luar Priyo, sejumlah kandidat disebut-sebut juga bakal maju untuk meramaikan persaingan. Beberapa nama yang diunggulkan adalah Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto dan Agus Gumiwang Kartasasmita (anggota FPG). Nama lain yang muncul dalam persaingan adalah politikus senior Golkar Zainal Bintang.

Di luar nama itu, mantan Ketua DPD Golkar Jatim Ridwan Hisjam disebut-sebut bakal meramaikan bursa. Nama Ridwan mencuat karena merupakan perwakilan tuan rumah munas. Ada lagi nama politikus muda Golkar Poempida Hidayatullah yang juga bersaing meraih posisi puncak di MKGR.

Para kandidat itu akan memperebutkan sedikitnya 350 suara dari DPC dan DPD di seluruh Indonesia serta beberapa elemen organisasi di bawah MKGR. Selain DPD dan DPC MKGR, beberapa elemen organisasi jajaran yang juga mendapatkan hak suara dalam munas nanti, antara lain, Himpunan Pengusaha MKGR, Generasi Muda MKGR, dan Himpunan Waria MKGR. (bay/c6/agm)

JAKARTA - Satu lagi organisasi sayap Partai Golkar akan mengadakan perhelatan akbar. Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) akan menyelenggarakan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News