Priyo Ogah Komentari Pemecatan Poempida
jpnn.com - JAKARTA- Politisi Partai Golongan Karya Poempida Hidayatullah, dipecat dari partai berlambang Pohon Beringin itu.
Kabar itu tersiar lewat pesan singkat yang dikirim anggota DPR tersebut kepada wartawan, Selasa (24/6).
Hanya saja Poempida tak menjelaskan secara detail alasan pemecatan dirinya tersebut. Yang pasti diketahui dalam konstelasi pemilihan presiden ini, Poempida mendukung Joko Widodo-Jusuf Kalla, bukan Prabowo Subianto-Hatta yang secara resmi didukung oleh partai pimpinan Aburizal Bakrie itu.
Saat dikonfirmasi, Ketua DPP PG Priyo Budi Santoso mengaku tak tahu kabar pemecatan Poempida karena beralasan baru kembali dari luar kota. Hanya saja, Priyo mengaku kaget ketika mengetahui kabar itu.
"Saya kaget. Saya belum bertanya apa-apa dengan para pimpinan karena saya baru kembali dari luar kota," kata Priyo usai sebuah acara di Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (24/6).
Priyo berjanji akan menanyakan kepada Aburizal dan Sekretaris Jenderal PG Idrus Marham, duduk perkara persoalan ini.
Menurut Priyo, jika memang benar ada surat pemecatan, maka surat itu harus ditandatangani langsung Ketua Umum dan Sekjen.
"Kalau itu benar ditanda-tangani langsung Ketua Umum dan Sekjen berarti sudah merupakan keputusan yang matang, sesuai prosedur peringatan pertama sampai ketiga," katanya.
JAKARTA- Politisi Partai Golongan Karya Poempida Hidayatullah, dipecat dari partai berlambang Pohon Beringin itu. Kabar itu tersiar lewat pesan singkat
- 2 Pejabat Dinas di Sumsel Kena OTT Kejari Palembang
- Prabowo Ingin Para Kepala Daerah Digembleng Seperti Menteri
- Menjelang Peringatan Hari Dharma Samudera, KSAL Pimpin Ziarah di TMP Kalibata
- Kemensos Salurkan Bantuan untuk Lansia Terdampak Longsor di Boyolali
- Kick-Off Meeting Program & Anggaran 2025, Dirjen Bina Adwil Minta Jajaran Sukseskan Asta Cita
- Bambang Widjanarko PKPN Singgung soal Evaluasi Kabinet Merah Putih